, , ,

Kombo Pendukung UMKM oleh Pemerintah dan Perusahaan Swasta

Posted by

Goorita, UHH dan pemerintah mendukung UMKM dalam menembus pasar ekspor

Siapa sih yang tidak ingin produk buatan dalam negeri seperti UMKM bisa menembus pasar internasional? Mimpi besar tersebut sekarang bisa diwujudkan karena adanya dukungan penuh dari pihak pemerintah maupun swasta di Indonesia. Staf Khusus Presiden RI bidang Inovasi, Pendidikan, dan Daerah Terluar, Billy Mambrasar, mengatakan bahwa UMKM adalah pahlawan ekonomi nasional saat krisis keuangan global seperti yang terjadi pada 2008 (Detik, 2024). Karena itu penting sekali bagi kita untuk selalu memberikan perhatian lebih terhadap usaha UMKM di Indonesia.

Menurut Kemenkop,  yang menyelamatkan ekonomi Indonesia tetap bertumbuh saat ini ialah sinergitas UMKM. Pemerintah merasa Indonesia punya pasar bahkan punya supply dan demand. Yang menjadi PR ialah banyak pasar dan potensi ekspor internasional yang belum terisi oleh UMKM (Detik, 2024). UMKM di Indonesia banyak yang mampu memproduksi barang/bahan mentahan yang berkualitas tinggi dan layak untuk ekspor ke luar negeri. Terkadang hambatan yang membuat para pengusaha UMKM ini untuk melebarkan sayapnya adalah ketidaktahuan soal pengetahuan ekspor dan standar pengemasan produknya. 

Melihat potensi yang bisa dikembangkan lebih jauh ini membuat pemerintah dan perusahaan swasta bergandeng tangan memberikan dukungannya terhadap ekspor produk UMKM. Kolaborasi Pemerintah dan swasta sangat dirasakan manfaatnya oleh para pelaku UMKM. Melalui pembinaan, pelatihan, pembiayaan khususnya Kredit Usaha Rakyat (KUR), dan dukungan berbagai pihak menjadi sesuatu yang diperlukan oleh UMKM. Sehingga menjadi dorongan bagi pelaku UMKM untuk terus berkembang. Goorita juga mengambil kesempatan ini untuk menggandeng beberapa pemerintah daerah setempat untuk membuka UMKM Halal Hub dengan harapan usaha UMKM di daerah tersebut bisa semakin berkembang. Selain itu, Goorita juga mengerahkan dukungan sepenuhnya dalam pengurusan ekspor produk UMKM ke luar negeri, seperti filter kualitas, pengurusan dokumen sampai pengiriman jalur laut dan udara.

Kegiatan seperti pendampingan UMKM, sharing session, berbagi tips and trick, hingga upaya membuka akses permodalan dan pasar harus terus ditingkatkan guna membantu UMKM Indonesia naik kelas dan menjadi eksportir. Kemenkop UKM melihat banyak upaya seperti ini harus konsisten dilakukan, berjalan beriringan dengan upaya pemerintah untuk optimalisasi akses pasar bagi pelaku UMKM agar mampu bersaing di pasar global (Detik, 2024).

Goorita bersama dengan UMKM Halal Hub serta pemerintah daerah juga secara rutin memberikan pelatihan kepada UMKM pilihan di beberapa daerah di Indonesia. Tak berhenti sampai di situ, kami ajarkan pula pengetahuan tentang standar produk layak ekspor mulai dari kemasan, kualitas produk sampai pengurusan dokumen/sertifikat yang dibutuhkan. Goorita akan terus konsisten menjadi payung UMKM untuk mengembangkan produk berstandar ekspornya agar bisa bersaing secara sepadan di pasar internasional.


Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *